- 150 gr jagung manis, sisir, tumbuk kasar
- 75 gr tahu, haluskan
- 75 gr wortel, parut
- 3 butir telor
- 50 gr tepung terigu protein sedang
- 15 gr tepung beras
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 1/4 buah bawang bombay ukuran sedang, cincang halus
- 1 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- minyak untuk menggoreng
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 buah bawang bombay ukuran sedang, iris halus
- 2 buah tomat, potong-potong dadu
- 6 sdm saus tomat
- 2 sdm gula pasir
- 2 sdt kecap inggris
- 450 ml air kaldu ayam (bisa pakai air matang biasa)
- 1 1/2 sdt tepung kanji atau maizena, larukan dalam 5 sdm air, untuk pengental
- 1 sdm minyak untuk menumis
- Aduk rata bahan fuyunghai.
- Panaskan minyak banyak dalam wajan cekung. Tuang satu sendok sayur bahan. Siram-siram sampai mengembang. Goreng sampai matang.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan saus tomat dan gula pasir. Aduk rata.
- Tuang air kaldu ayam. Didihkan. Kentalkan dengan larutan tepung kanji/maizena. Masak sampai meletup-letup.
- Sajikan fuyunghai dengan sausnya.